Sabtu, 04 September 2010

Tips sukses audit sertifikasi ISO 9001:2008

Managing the Audit Function: A Corporate Audit Department Procedures GuideSetelah Anda mendesain sistem manajemen mutu dalam bentuk manual mutu, prosedur mutu, instruksi kerja dan formulir terkait, serta menerapkannya dalam pekerjaan, apa langkah selanjutnya untuk sertifikasi ISO 9001:2008?



Berikut ini adalah tips untuk sukses audit sertifikasi atau audit pihak ke-3 dari badan sertifikasi:





  1. Implementasikan selama minimal 3 bulan semua aturan yang tertuang dalam manual mutu, prosedur mutu, instruksi kerja dan formulir terkait.
  2. Busines process mapping sudah sesuai dengan praktek organisasi, termasuk proses-proses yang dikecualikan dalam sistem manajemen mutu.
  3. Kebijakan mutu sudah disosialisasikan dan terpampang dengan jelas untuk diakses semua personel organisasi.
  4. Surat penunjukan management representative dan auditor internal sudah ditetapkan oleh top management.
  5. Sebelum audit sertifikasi pastikan bukti hasil tinjauan manajemen berikut ini sudah dilakukan dan susun dalam satu berkas: 

    • Hasil audit internal
    • Umpan balik dari pelanggan
    • Kinerja proses dan keseuaian produk (sasaran mutu)
    • Status tindakan perbaikan dan pencegahan
    • Tindak lanjut tinjauan manajemen sebelumnya
    • Perubahan yang dapat mempengaruhi sistem manajemen mutu
    • Saran-saran untuk peningkatan 

Hasil tinjauan manajemen dibuktikan dengan kebijakan top management seperti : 


  • dikeluarkannya Surat Keputusan atau peraturan dari top management sebagai tindak lanjut dari notulen meeting tinjauan management. 
  • Buktikan adanya komitmen yang tinggi dari top management saat diaudit oleh auditor badan sertifikasi.

              Tidak ada komentar:

              Posting Komentar

              Dear Pembaca yang budiman

              Tulisan kami dapat Anda copy dengan menyebutkan sumbernya di mutupro.blogspot.com